Jumat, 22 Juni 2012

Tugas Akhir SIA


TUGAS AKHIR SEMESTER
Sistem Informasi Akuntansi

Membuat laporan mengenai sistem informasi akuntansi (sub sistem, contoh sistem penjualan, pembelian, penggajian, penerimaan kas) pada suatu perusahaan atau organisasi.
Laporan ini berdasarkan kasus pada suatu perusahaan kecil atau umkm. Penyusunan laporan ini di kerjakan secara kelompok, setiap kelompok maksimal 3 orang dan di dalam laporan sebutkan peranan dari masing-masing anggotanya dalam penyusunan.
Referensi (….)
Tugas Anda adalah membuat laporan mengenai SIA yang terdiri dari:
1.      Gambaran Umum Objek Perusahaan/UMKM
2.      Deskripsi kegiatan pokok (misal, penjualan, pembelian, penerimaan kas, dll)
3.      Fungsi yang terkait dan penjelasan dari masing-masing fungsi
4.      Informasi yang diperlukan oleh manajemen
5.      Dokumen-dokumen yang digunakan serta penjelasan dari masing-masing dokumen (berikan contoh format dokumen)
6.      Catatan Akuntansi yang diperlukan dalam sistem yang diamati (berikan contoh format catatan akuntansi)
7.      Prosedur-prosedur yang membentuk sistem dan penjelasannya
8.      Unsur sistem pengendalian internal
9.      Gambar flowchart dokumen

Ketentuan format laporan:
  1. Ukuran kertas A4
2.      Margin halaman, atas dan kiri 4 cm kemudian kanan dan bawah 2 cm
3.      Spasi pengetikan 1½ dan spasi paragraf (before) 6 pt
4.      Font yang digunakan Times New Romans 12 pt
5.      Jilid dengan cover laporan berwarna pink

Laporan akhir ini dikumpulkan disertai dengan softcopy laporan dalam bentuk cd paling lambat pada saat ujian akhir semester.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Back
to top